Halaman

Senin, 28 Oktober 2013

Misteri Burung Hitam


Judul Asli : A Pocket Full of Rye
Penulis : Agatha Christie
Alih Bahasa : Ny. Suwarni A.S
Penerbit : PT Gramedia
Cetakan kedua : Maret 1990
299 hlm

Seorang pria tiba-tiba saja meliuk-liuk dan mengejang kesakitan di balik meja kerjanya tidak lama setelah dia minum tehnya, dan akhirnya dia meninggal di Rumah Sakit. Pria tersebut, Mr. Rex Fortescue adalah seorang pengusaha pemilik rumah Yewtree Lodge, dengan bisnis yang beraneka macam, namun akhir-akhir ini mulai menurun karena dia sepertinya terlalu banyak menghambur-hamburkan uang serta melakukan pembelian ataupun penjualan saham yang tak penting. Sikapnya memang agak aneh belakangan ini, begitu menurut pengakuan sekretaris dan juga putranya.
Rex sendiri memiliki istri kedua yang masih muda bernama Adele, dua putra (Percival Fortescue dan Lancelot Fortescue) yang keduanya sudah menikah serta seorang putri, Elaine Fortescue yang sedang menjalin hubungan dengan seorang pria yang tak direstui ayahnya. Selama ini Percylah yang menjadi partner bisnis ayahnya. Sementara itu Lance sendiri sudah lama menetap di afrika karene di usir oleh ayahnya karena sebuah peristiwa di masa lampau.
Namun satu hal yang agak mengherankan petugas penyelidik, Inspektur Neele adalah yakni ditemukannya biji-biji gandum hitam dalam saku Mr. Rex. 

Rabu, 23 Oktober 2013

Agatha Cristie Read a Long


Sebagai pecinta novel-novel Agatha Cristie, tentunya saya tak ingin melewatkan kesempatan yang satu ini.
Agatha Cristie read a long merupakan sebuah even yang di gagas oleh @HobbyBuku, yang mana peserta di tantang untuk membaca buku-buku karangan Agatha Cristie serta memposting hasil review. Info lebih jelasnya bisa di baca di Master Post di sini.
Saya sendiri menggemari dan membaca buku-buku karangan beliau ini sejak masih kecil. Sayang sekali, setelah memeriksa rak buku, ternyata hanya ada 5 buku yang tersisa, yakni :
Misteri Burung Hitam
Musuh Dalam Selimut
Pembunuhan di Teluk Pixy
Menuju Negeri Antah-berantah, dann
Nemesis
Entah kemana gerangan rimbanya buku-buku yang lain itu. Namun hal ini tak menyurutkan keinginan saya untuk tetap mengikuti tantangan ini. Mari menyelidik bersama Mr. Poirot dan Miss Marple. :)

Senin, 21 Oktober 2013

Oktober Update : What's in a Name Reading Challenge 2013


Lama juga nggak meng-update Challenge yang satu ini. Selalu saja lupa.. Hikss. Tapi karena di bulan ini rupanya cukup banyak buku yang saya baca yang menggunakan nama karakter di judulnya (utamanya buku-buku Opa Dahl), jadi saya pikir mungkin lebih baik dibuatkan updatenya.
Baiklah, berikut buku-buku dengan nama karakter di judulnya yang saya baca di Bulan Oktober :

.
.
dst.
Sepertinya masih ada beberapa buku yang bisa di update.. :)


Plays with Grandpa Dahl

Siapakah Grandpa Dahl? 
Baiklah, mari kita berkenalan dulu. Beliau adalah seorang penulis novel yang tinggal di Inggris, anak dari Harald Dahl yang berkebangsaan Norwegia. Dia sempat menjadi pilot pesawat tempur, namun setelah pesawatnya jatuh dan dia mengalami cedera, Grandpa Dahl ini mulai menulis. Awalnya dia menulis cerita-cerita pendek untuk orang dewasa, namun kemudian dia memutuskan untuk menulis cerita yang benar-benar diperuntukkan bagi anak-anak. 

Minggu, 20 Oktober 2013

Charlie dan elevator kaca luar biasa


Judul : Charlie and the great glass elevator
Penulis : Roald Dahl
Alih Bahasa : Ade Dina Sigarlaki
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Cetakan Kedua : Januari 2010
200 hlm

Buku ini merupakan kisah kelanjutan dari Charlie dan Pabrik Cokelat Ajaib.
Masih bersama Mr. Willy Wonka yang eksentrik, diceritakan Charlie kembali menempuh perjalanan yang menekjubkan. Kali ini dia tidak bersama empat anak lainnya, namun bersama keluarganya sendiri. Ya, keluarga besarnya yang terdiri dari ayah dan ibunya, Mr. dan Mrs. Bucket, orangtua ayahnya, serta orang tua ibunya.

Mr. Fox yang Fantastis


Judul Asli : Fantastic Mr. Fox
Penulis : Roald Dahl
Alih Bahasa : Diniarty Pandia
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Cetakan ketiga : Agustus 2010
96 hlm

Di sebuah lembah, terdapat tiga buah peternakan. Pemiliknya adalah peternak yang kaya. Mereka adalah Boggis peternak ayam, Bunce peternak bebek dan angsa, serta Bean peternak kalkun dan petani apel. Meski kaya, mereka bertiga amatlah kikir. Mereka sangat tak suka memberi, apalagi jika barang milik mereka dicuri.

Dan tersebutlah, di lembah tersebut, di sebuah hutan, di sebuah pohon yang di dalamnya terdapat lubang, tinggal Mr. Fox beserta keluarganya. Demi memenuhi kebutuhan keluarganya, Mr. Fox harus bekerja mencari makanan. Tentu saja sasaran paling dekat adalah ternak milik ketiga peternak tersebut. Namun karena mereka bertiga adalah peternak jahat yang tentu saja tak akan membiarkan ternak mereka dicuri begitu saja oleh Mr. Fox, maka Mr. Fox sendiri harus pandai-pandai dalam mengambil makanannya. 

Dan dimulailah peperangan antara Mr. Fox melawan ketiga peternak itu. Letusan senjata, sekop yang menggali, dan bahkan traktor yang menakutkan melawan akal serta kecepatan menggali Mr. Fox. Namun Mr. Fox juga tidak sendirian. Dia bertemu dengan Mr. Badger si luak, dan saling bahu-membahu dalam menggali. Siapakah yang akan menang?

Membaca buku ini sungguh sangat menarik hati. Mengajarkan bagaimana kita tak boleh pelit, dan harus banyak berbagi seperti Mr. Fox yang tidak menikmati sendiri hasil buruannya.
Tapi sebaiknya jangan juga mencuri seperti Mr. Fox ya!  :)


Charlie dan Pabrik Cokelat Ajaib



Judul : Charlie and the Chocolate Factiry
Penulis : Roald Dahl
Alih Bahasa : Ade Dina Sigarlaki
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Cetakan keempat : Januari 2010
200 hlm
 
Ada lima anak dalam buku ini :
AUGUSTUS GLOOP
Anak laki-laki yang rakus
VERUCA SALT
Anak perempuan yang dimanja orangtuanya
VIOLET BEAUREGARDE
Anak perempuan yang mengunyah permen karet sepanjang hari
MIKE TEAVEE
Anak laki-laki yang kerjanya hanya menonton televisi
dan
CHARLIE BUCKET
Tokoh kita

Mereka berlima, masing-masing beruntung mendapatkan tiket emas yang disebarkan oleh Mr. Willy Wonka dalam bungkus coklat. Mr. Wonka sendiri adalah pemilik pabrik coklat paling besar di dunia yakni Wonka's Chocolate Factory. Hanya ada lima tiket emas, dan bagi siapa yang beruntung mendapatkannya, akan memperoleh kesempatan emas untuk melakukan tur keliling ke pabrik coklat Wonka dan hadiah khusus di akhir perjalanan yakni semuanya akan menerima cokelat dan permen sebanyak yang mereka perlukan sepanjang hidup mereka.

Danny, sang juara dunia


Judul : Danny the champion of the world
Penulis : Roald Dahl
Alih Bahasa : Poppy Damayanti Chusfani
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Cetakan kedua : Januari 2010
248 hlm

Danny, seorang anak lelaki kecil berumur 9 tahun, sedari kecil tinggal bersama ayahnya di karavan gipsi kuno. Ibunya meninggal ketika masih bayi, dan dia tak punya saudara yang lain. Oleh karena itu dia hanya di asuh oleh ayahnya, yang tentu saja bukan pekerjaan mudah bagi seorang pria untuk mengasuh anak kecil sekaligus mengelola bengkel dan juga melayani pembeli bensin.

James dan Persik Raksasa



Judul : James and the giant peach
Penulis : Roald Dahl
Alih Bahasa : Poppy Damayanti Chusfani
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Cetakan kedua : Januari 2010

James Henry Trotter, seorang anak lelaki kecil berumur 7 tahun. Sungguh malang nasibnya, karena orangtuanya meninggal saat dia baru berusia 4 tahun karena sebuah hal mengerikan (aku tak mau menyebutnya karena cukup mengerikan), sehingga dia harus tinggal bersama 2 bibinya yang jahat. 
Mereka tinggal di sebuah puncak bukit di rumah yang reyot, dan dari puncak tersebut James dapat melihat tempat indah di mana dia dulu tinggal bersama orangtuanya yakni di pinggir pantai yang indah.

The BFG




Judul : The BFG
Penulis : Roald Dahl
Alih Bahasa : Poppy Damayanti Chusfani
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Cetakan kedua : Agustus 2010
200 hlm

 
Pernahkah kamu mendengar cerita tentang raksasa?
Kebanyakan raksasa yang kita dengar ceritanya selalu jahat. Namun kita akan berkenalan dengan raksasa yang satu ini. Namanya adalah the BFG alias Big Friendly Giant. Pekerjaannya adalah memberi kita mimpi.
Jika kau sering mengalami mimpi, baik itu mimpi yang indah maupun mimpi seram, itu semua dalah pekerjaan BFG. Tapi tentu saja lebih sering dia akan memberikan mimpi yang indah dan menyenangkan. Dia hanya akan memberi mimpi yang seram pada anak-anak yang nakaldan sebisa mungkin dia tak akan pernah memberikannya.

Si Jerapah dan si Pelly dan Aku


Judul Asli : The Giraffe and the  Pelly and Me
Penulis : Roald Dahl
Alih Bahasa : Poppy Damayanti Chusfani
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Cetakan kedua : Januari 2010
80 hlm

Jendela anda sangat kotor? Anda tak mampu membersihkannya? Atau anda tak punya tangga sehingga tidak mampu menggapainya untuk membersihkan? Atau anda tak punya waktu untuk membersihkan?
Hubungi saja kami,
"PERUSAHAAN PEMBERSIH JENDELA TANPA TANGGA"
Membersihkan jendela anda tanpa tanpa banyak tangga kotor menempel di rumah Anda.

Aruk - aruk



Judul Asli : Esio Trot
Penulis : Roald Dahl
Alih Bahasa : Poppy Damayanti Chusfani
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Cetakan Kedua : Januari 2010
72 hlm

Ini adalah kisah tentang seorang pria yang jatuh hati pada tetangga apartemennya. Tapi, ssstttt... jangan bilang-bilang ya, soalnya pria kita ini yang bernama Mr. Hoppy sangat pemalu. Sudah bertahun-tahun lamanya dia memendam perasaan cintanya pada Mrs. Silver tetangganya itu. Sebenarnya dia sangat ingin sekali menyatakannya, sayang dia tidak begitu berani, dan seperti disebutkan di atas adalah karena dia begitu pemalu. Dia hanya berani menyapa Mrs. Silver setiap pagi dari atas balkon apartemennya.

Sabtu, 12 Oktober 2013

The Twits (Keluarga Twit)


Judul asli : The Twits
Penulis : Roald Dahl
Alih bahasa : Yoke Octarina
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Cetakan ketiga : Januari 2010
104 hlm

Pernahkah kau menemui orang dengan wajah penuh rambut di mukanya? 
Tentu tampangnya terlihat sedikit menyeramkan bukan? Tapi tentu saja ada juga sih orang berwajah penuh rambut dengan tampang ramah, misalnya Paman Santa hehehe. Itu karena janggutnya berwarna putih, dan tentu saja dia siap memberi kita kado.

Ratu Penyihir (The Witches)



Judul Asli : The Witches
Penulis : Roald Dahl
Alih Bahasa : Diniarty Pandia
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Cetakan kelima : Januari 2010
240 hlm
 
Cobalah lihat sekelilingmu. Awasi dengan seksama. Perhatikan wanita-wanita yang sama saja dengan wanita kebanyakan, namun kalau kau perhatikan lebih jelas akan ada terlihat sedikit keanehan. Hati-hatilah, mungkin saja itu adalah penyihir. Kau tak mau kan tertangkap oleh mereka? Makanya berhati-hatilah. 
Waspadalah.... Waspadalah.. ----> eh, kok malah jadi Bang Napi :))

Matilda



Judul : Matilda
Penulis : Roald Dahl
Alih Bahasa : Agus Setiadi
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
Cetakan ketujuh : Agustus 2010
264 hlm
 
Siapa yang tak ngiler punya anak seperti Matilda, atau paling tidak pengen seperti Matilda.
Matilda, gadis kecil yang sangat keren. Keren dalam tanda kutip tentu saja. Bukan keren seperti yang sering kita tau tentang orang-orang keren yang pastinya secara umum menurut kita keren itu artinya ganteng ataupun cantik, gaya keren, dan lain sebagainya. Tapi bagi penggemar buku, Matilda jelas sosok anak kecil yang super duper keren. Baru berusia 3 tahun, dia sudah pandai membaca. Tak diajaripun, dia bisa belajar sendiri. Mulai dari membaca resep-resep masakan kepunyaan ibunya, hingga akhirnya dia bosan karena tak ada lagi yang bisa di baca, lalu dia ke perpustakaan untuk membaca.

Jumat, 11 Oktober 2013

Selingan Semusim




Judul : Selingan Semusim
Penulis : Alaika Abdullah
Penerbit : Smart Garden Publishing & Printing
ISBN : 978-602-17944-01
197 hlm

Setelah berbulan-bulan menanti buku ini jauh-jauh dari Bandung, akhirnya kemarin siang mendarat jugalah dia ke Papua, tepatnya di rumah saya. Saya sendiri bahkan sudah lupa, namun begitu melihat nama Mbak Alaika di sampul pengirimnya, langsung saya teringat pernah memenangkan kuis kecil-kecilan dari Mbak Alaika di FBnya. :)
Thanks Mba Al... :D

Rabu, 02 Oktober 2013

Buying Monday #3



Whew... ternyata sudah hari Rabu, dan saya lupa memposting Buying Monday Bulan September lalu. Tapi tak apalah, meski di hari Rabu, saya ingin menunjukkan pendapatan saya di bulan September ceria kemarin.
Di awal bulan saya sempat ke toko buku, tapi bukan untuk saya melainkan untuk si kecil Wilda. Namun begitu melihat ada obral buku di depan toko, akhirnya saya mencomot 2 buah buku ini, masing-masing seharga 10k.




Selanjutnya buku pesanan saya dari bukubuku.com, akhirnya tiba juga setelah proses pemesanan + pengiriman hampir sebulan. Buku-buku tersebut yakni :




Dan kemudian, ternyata saya lagi-lagi tergoda sale buku dari seorang teman. Ada sekitar 30 lebih buku yang saya pesan, dan kemudian syukurnya karena di kirim lewat ekspedisi laut jadi mendapat ongkir lebih murah yakni hanya 120k untuk satu koli itu.

 

Jika di tanya apa semua sudah di baca? Tentu saja belum. Hehehe... Masih banyak utang yang sebelumnya juga ternyata belum di baca. Hiks...

Apa Buying Monday-mu bulan ini?


  1. Follow The Black in The Books melalui email atau bloglovin'.
  2. Buat post tentang buku-buku apa saja yang dibeli selama bulan itu, publish setiap hari Senin terakhir di bulan itu.
  3. Masukan link post tersebut di linky yang disediakan.
  4. Linky akan dibuka selama 8 hari, agar bagi yang terlambat, masih bisa mengikuti meme ini.
  5. Bila ada yang memasukan link tentang book haul bulan berikutnya (bukan bulan yang ditentukan), maka link itu akan dihapus dari linky.
  6. Jangan lupa melihat-lihat book haul peserta lain! :D
Eh, tapi  saya tadi sempat celingak-celinguk ke blognya Mba Aul, tapi kok gak ada Buying Monday #3 ya...?
Apa daku ketinggala info?

Selasa, 01 Oktober 2013

Roald Dahl Read-A-Long




Whoaa.. lagi-lagi Mba Maria @HobbyBuku menggelar Read A Long Roald Dahl, masih dalam rangka even "Baca bersama Literature Anak". Untuk event ini, meski saya agak terlambat mengetahuinya, namun karena kebetulan buku-buku Roald Dahl ada nampang di rak buku saya, maka tentunya saya tidak mau ketinggalan untuk ikutan. Saya sendiri belum pernah membaca karya Roald Dahl sebelumnya. Hanya baru-baru ini saja saya membacanya, dan tentu saja saya sungguh tertarik. Apalagi dengan cap "pengarang favorit anak-anak sedunia" di setiap bukunya membuat saya tambah penasaran.
Baiklah, mari kita membaca. Dan bacaaan saya adalah sebagai berikut :
1. The Magic Finger - Jari Ajaib  (baca di bulan Agustus)

Serta sebuah permainan berkhayal menjadi tokoh buku Opa Dahl di sini.
Oh ya, jika ingin ikutan event ini, mari ke Little Alice's Garden milik Mba Maria di sini. Proyek membaca ini berlangsung dari awal September, dan Mister Linky-nya di buka hingga 20 Oktober. Oh iya, ada quisnya juga lho di twitter, tanggal 2 - 3 Oktober. Cek di fav. nya @HobbyBuku ya.


The Enormous Crocodile (Si Buaya Raksasa)


Judul : Si Buaya Raksasa
Judul Asli : The Enermous Crocodile
Penerjemah : Poppy D. Chusfani
Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama
64 hlm


Kali ini kita akan berkenalan dengan seekor buaya raksasa. Buaya berukuran besar tentu butuh makanan yang banyak pula bukan? Nah, si buaya raksasa ini ingin memakan anak kecil yang menurut dia dagingnya sangat lezat. Dengan menggunakan akal yang cerdik (menurut dia sih), dia mencoba mencari peruntungannya ke kota untuk mendapatkan makanan itu. Melewati Humpy Rumpy si kuda nil, Trunky si gajah, si monyet, dan juga si burung Roly Poly, dengan pongahnya dia bergegas ke kota untuk mendapatkan makanan itu. Namun sayang sekali, ternyata selain sombong, dia juga suka berbuat jahat. Masakan dia menggigit pohon tempat si monyet biasa bertengger dan juga berusaha menerkam si burung hingga beberapa helai ekornya terlepas. 

Begitu tiba di kota, dia mulai menjalankan rencana-rencananya itu. Apakah rencananya berhasil? Tentu saja, siapa menanam kejahatan akan menuai keburukan pula. Si buaya raksasa yang sombong itu mendapatkan balasannya. Seperti apa balasan yang diterimanya itu? Bacalah buku ini, karena sungguh indah pesan yang disampaikannya. Selain itu pesan lain yang ingin disampaikan adalah jangan pernah memandang remeh seseorang karena merasa punya kekuatan. Buku indah dengan gambar penuh warna ini sungguh layak di baca oleh anak-anak usia 5 tahun ke atas.

Bagian favorit saya adalah ketika terdengar bunyi  "Duaarrr.... ,  dan diapun terpanggang seperti sosis. "
Hahaha.. lucu sekali, bahkan anak saya Wilda (3 thn) ikut-ikutan tertawa begitu saya menceritakan buku ini, meski tentu saja dia belum begitu mengerti.